Resep Rendang Jengkol

Resep Rendang Jengkol
Resep Rendang Jengkol

Resep Rendang Jengkol, Masakan Tradisional Indonesia

Rendang Jengkol memiliki aroma menyengat, namun enak disajikan dengan berbagai varian resep. Selain semur, makanan bernama ilmiah Archidendron pauciflorum atau Pithecellobium jiringa itu bisa dimasak menjadi rendang jengkol.

Hidangan yang memiliki rasa gurih dan pedas dari bumbu rendang ini memberikan rasa yang tidak kalah dengan rendang daging. Apalagi, tekstur jengkol juga legit.

Bahan-bahan

  1. 250 grm jengkol
  2. 300 ml santan
  3. 2 lembar daun salam
  4. 2 lembar daun jeruk
  5. 1 batang serai
  6. 1 ruas lengkuas
  7. bumbu yang dihaluskan
  8. 3 buah cabai merah besar
  9. 5 buah cabai merah keriting
  10. 5 siung bawang merah
  11. 5 siung bawang putih
  12. 3 cm jahe
  13. 2 butir kemiri
  14. 1 sdt ketumbar
  15. bumbu lain
  16. secukupnya gula, garam
  17. jika suka penyedap
  18. 1 sdt lada bubuk

Langkah

  1. Rebus jenkol sampai empuk tambahkan 1 sdm kopi untuk menghilangkan baunya
  2. Setelah empuk kupas kulitnya lalu cuci sampai bersih,kemudian memarkan jengkol hingga agak pipih
  3. Tumis bumbu halus beserta daun salam, serai, daun jeruk dan lengkuas masak hingga wangi dan matang
  4. Masukan jengkol dan santan aduk terus supaya santan tidak pecah
  5. Terakhir masukan gula,garam,lada,dan penyedap koreksi rasa. Masak hingga bumbu meresap dan mengental.
  6. Angkat dan siap disajikan

click for follow us on Facebook carilamas always be updated, get new Tutorial on time

Komentar

Postingan populer dari blog ini

DOWNLOAD FACEBOOK TWITTER VIMEO VIDEOS

Ranjang Kasur Terbaik dan Terbaru di 2021

Resep Ikan Kembung Goreng